Sabtu, 07 Januari 2012

Kopi Membawa Keberuntungan


Kopi Membawa Keberuntungan

Keuntungan minum kopi.
Sudah sejak lama kopi terkenal di dunia, apalagi Indonesia sebagai penghasil kopi. Bahkan, hampir setiap daerah di Indonesia punya kopi khas, seperti kopi Aceh, kopi Sidikalang, kopi kopi Lampung, kopi Papua, kopi Jawa, dan masih banyak lainnya.
Dibalik nikmatnya, kopi juga menyimpan peranannya untuk kesehatan. Di bawah ini, tim Celebrity Fitness akan membeberkan kebaikan kopi untuk Anda. Apa saja peranan kopi?

  • Mengandung antioksidan
Kopi mengandung empat kali antioksidan yang dikandung teh hijau. Secangkir kopi mengalahkan segelas coklat, teh herbal, red wine, bahkan buah, dan sayuran! Karena secangkir kopi mengandung 1300 antioksidan.
  • Meningkatkan kesuburan
Studi yang dikeluarkan the American Journal of Public Health, ditemukan bahwa perempuan yang minum kopi lebih meningkat kesuburannya. Ini berita bagus untuk perempuan yang selama ini secara tradisional menduga bahwa kopi membuat mereka tidak dapat hamil.
  • Menurunkan Resiko Parkinson
Jurnal yang dikeluarkan oleh the American Medical Association di artikelnya tahun 2000, menemukan bahwa peminum kopi didapati sangat rendah dari Parkinson’s. Karena caffeine dapat menurunkan resiko Parkinson.
  • Mencegah diabetes
Ketika gaya hidup dan pilihan makanan sehat itu penting, kopi memainkan peranan positif memotong resiko atau mencegah diabetes sebanyak 30%.
  • Tidak meningkatkan tekanan darah
Peminum kopi akan mengalami sedikit kenaikan tekanan darah, saat pertama kali terekspos caffeine. Namun, tingkat tekanan darah akan kembali turun ke garis normal sebagai masa toleransi dalam dua sampai tiga hari.
  • Menurunkan kolesterol
Meminum kopi yang sudah disaring dapat membantu menurunkan kolesterol jahat (LDL) dan meningkatkan kolesterol baik (HDL). (*)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...